Cara Memindahkan WhatsApp Yang Nomornya Sudah Tidak Aktif atau Hilang

Posted on

Saat nomor yang digunakan untuk WhatsApp mati atau tidak aktif lagi karena tidak pernah diisi pulsa atau bahkan hilang, kita tentu terpikir untuk mengamankan akun WhatsApp tersebut.

Kita tidak ingin nanti saat ganti hp baru atau terjadi error di hp lama yang mengharuskan install ulang, akun WA kita tersebut jadi tidak bisa digunakan lagi karena nomornya sudah tidak aktif dan tidak bisa menerima SMS verifikasi.

Pada kesempatan ini teknosentrik akan berikan trik cara memindahkan WhatsApp yang nomor hp-nya sudah tidak aktif lagi atau hilang dengan beberapa langkah saja. Kita bisa memindahkan WhatsApp tanpa menghilangkan chat yang ada di dalamnya. Ikuti langkah-langkah berikut ini.

Cara Memindahkan WhatsApp Yang Nomornya Sudah Tidak Aktif, Mati, atau Hilang

1. Masukkan nomor baru ke hp

Langkah pertama adalah kita harus mengaktifkan nomor baru yang akan digunakan sebagai pengganti nomor yang sudah mati. Caranya bisa dengan masukkan nomor hp baru tersebut ke slot SIM 2. Bisa juga dengan menggunakan hp yang baru, yang penting nomor baru tersebut hidup dan bisa menerima SMS verifikasi nantinya.

Intinya nomor baru yang akan digunakan sebagai pengganti harus dalam keadaan aktif agar bisa menerima SMS dari WhatsApp.

2. Ganti nomor WhatsApp lama dengan nomor baru

Sebelum melakukan pemindahan WhatsApp kita harus ganti dulu nomor lama dengan nomor baru di aplikasinya. Tujuannya agar nanti kita bisa backup semua chat dan media lalu di hp baru tinggal kita restore lagi. Dengan cara ini kita bisa memastikan chat kita tidak hilang.

Caranya buka aplikasi WhatsApp di hp yang lama, masuk ke menu Settings > Account > Change number > Next.

Masukkan nomor hp lama dan nomor hp baru > Next.

cara memindahkan akun wa yang nomornya tidak aktif

Untuk memberitahukan kontak yang ada di WhatsApp kalau kita mengganti nomor maka hidupkan opsi Notify my contacts. Jika tidak maka langsung tekan tombol Done.

Tungggu hingga SMS notifikasi masuk, lalu verifikasi kodenya.

3. Backup chat ke Google Drive

Setelah mengganti nomor WhatsApp yang lama dengan yang baru, langkah selanjutnya untuk memindahkan WhatsApp yang nomornya sudah tidak aktif lagi atau mati adalah membuat backup dari semua chat yang ada di akun WA kita.

Sangat disarankan untuk membuat backup ke Google Drive karena lebih aman daripada membuat backup lokal di kartu memori.

Caranya dengan tekan tombol titik tiga (⋮) > Settings > Chats > Chat backup > Google Account > login dengan akun Gmail.

cara memindahkan akun wa yang nomornya tidak aktif mati atau hilang

Setelah berhasil login dengan akun Google langsung tekan tombol BACKUP untuk membuat backup chat. Tunggu hingga prosesnya selesai.

Kalau kalian juga ingin membuat backup kontak bisa menggunakan bantuan aplikasi pihak ketiga, caranya lihat di tutorial ini:

Cara backup kontak WhatsApp

4. Pindahkan akun WhatsApp ke Hp baru

Sekarang akun WhatsApp kita sudah berganti nomornya menjadi nomor baru dan kita juga sudah membuat backup sehingga kita sudah bisa memindahkannya ke hp baru tanpa khawatir akan kehilangan data-data dan chat.

Di hp baru, install aplikasi WhatsApp dari Playstore lalu jalankan. Login dengan menggunakan nomor WhatsApp yanbg baru.

Jangan lupa untuk memastikan nomor yang baru dalam keadaan aktif karena nanti WA akan mengirimkan SMS verifikasi berupa angka unik, masukkan angka tersebut untuk login.

5. Restore chat yang tadi sudah dibackup ke Hp baru

Pada saat login WhatsApp di hp baru, nanti akan ada opsi pemulihan dari Google Drive, nah fitur inilah yang akan kita manfaatkan untuk mengembalikan semua chat lama kita.

Caranya harus login menggunakan akun Google Drive (Gmail) yang tadi dipakai untuk backup.

Setelah terhubung, pilih restore untuk mengembalikan semua chat di Hp lama. Ikuti prosesnya hingga selesai.

Beberapa hal yang harus diperhatikan

1. Hp lama harus ada di tangan kita, tidak hilang.

Pertama, memindahkan akun WhatsApp ini hanya bisa dilakukan jika hp lama masih ada di tangan kita. Karena kita harus membuat backup chat dan mengganti nomor di aplikasi WhatsApp terlebih dahulu.

Kalau yang hilang itu adalah hp-nya, dalam artian hp tidak ada di tangan kita maka cara ini tidak bisa dilakukan karena data-data chat masih tersimpan di hp yang hilang tersebut.

Mengapa tidak bisa? Karena sebelum memindahkan ke hp yang baru kita harus mengganti nomornya dulu dan membuat backup di hp yang lama.

2. Ganti nomor dulu baru buat backup

Membuat backup dilakukan setelah kita mengganti nomor WhatsApp yang lama dengan yang baru. Ini wajib. Jadi ingat ya, ganti nomor WhatsApp dulu > baru buat backup.

Kalau kita membuat backup sebelum mengganti nomor maka nanti backup tersebut tidak bisa di-restore. Karena cara kerja backup-restore WhatsApp itu otomatis kalau nomornya cocok. Kalau kita membuat backup dengan nomor lama maka nanti tidak bisa restore menggunakan nomor baru.

3. Jangan login sebelum ganti nomor

Jangan login WhatsApp menggunakan nomor baru sebelum mengganti nomor WhatsApp di hp lama. Jadi nomor baru harus sudah terhubung dulu dengan aplikasi WhatsApp di hp lama baru kita login di hp baru.

4. Jangan clear data di hp lama

Ini yang paling penting, jangan clear data aplikasi WhatsApp di hp lama sebelum ganti nomor dan buat backup. Kalau kalian clear datanya maka kita tidak bisa lagi login ke aplikasi WhatsApp karena nomornya sudah tidak aktif lagi dan tidak bisa menerima SMS verifikasi.

Kalau kalian clear data aplikasi WhatsApp di hp lama sebelum mengganti nomornya maka akun kita akan hilang. Kita tidak bisa lagi mengembalikan chat yang ada di dalamnya. Kita juga mungkin akan repot karena harus memberi tahu teman-teman kita satu per satu kalau kita ganti nomor.

Kalian juga mungkin perlu membuat backup file media WhatsApp ke kartu memori agar lebih mudah dipindahkan ke hp baru. Berikut ini tutorialnya:

Cara memindahkan file media WhatsApp ke kartu memori eksternal

Penutup

Di era smartphone ini hampir setiap orang memiliki setidaknya dua nomor hp, satu untuk paket internet dan satu lagi nomor lama yang biasa dipakai untuk SMS dan nelpon.

Tapi karena kehadiran WhatsApp saat ini sudah menggeser fungsi SMS dan telpon via SIM maka nomor lama jadi sering tidak diperhatikan. Padahal itu adalah nomor WhatsApp kita. Saya sendiri sudah beberapa kali mengalami nomor hp mati karena lama tidak diisi pulsa.

Masalah akan muncul saat kita harus install ulang hp atau ganti hp baru. Jika tidak segera diganti dengan nomor baru yang aktif maka kita bisa kehilangan akun WhatsApp kita. Semoga tutorial cara memindahkan WhatsApp yang nomornya sudah tidak aktif ini bisa membantu teman-teman yang mengalami masalah serupa. Kalau ada kesulitan, silakan berkomentar di bawah.

6 comments

  1. Gini min, hp ana kan ilang, otomatis nomor telpon buat wa kan udah gabisa kepake alias ikut ilang. Terus bisa ga ana download backup file wa di google Drive tapi dengan nomor hp baru ? Mohon pencerahannya min

    1. Kalo nomornya berbeda kayaknya gak bisa download backup gan. Kecuali sebelumnya sudah pernah buat backup lokal terus di upload ke Google Drive (manual). Kalo pake fitur backup-restore otomatis kayaknya gak bisa, karena GDrive bakal deteksi otomatis, kalo nomornya berbeda gak bisa restore.

  2. Kak mau nanya dong,jd kn aku bru beli hp bru ni,trus mau mindahin wa ke hp bru,tpi nomor yg di wa itu kartunya hilang,trus udh mati,jdi itu klo mau mindahin ya tetep harus pake nomor baru,kn td di atas aing baca hrus pake nomor baru buat ganti kn,bukannya nanti malah nomor wa yg baru gk ke save di temen ya? Kn yg di save wa itu nomor lama?

    1. Iya bener kak, nomor lama tetep harus dikasih tahu secara manual ke temen-temen WhatsApp, gak bisa otomatis berubah di kontak mereka, broadcast aja kasih tahu kalo kk pake nomor baru.

Comments are closed.